Pantai Pulau Merah
Pantai Pulau Merah adalah objek wisata pantai yang terletak di Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur. Di pantai ini terdapat sebuah bukit hijau kecil dengan tanah berwarna merah yang terletak di dekat bibir pantai. Bukit tersebut dapat dikunjungi dengan berjalan kaki saat air laut surut, tetapi lebih baik menggunakan sepatu karet ya sob, karena banyak karang yang cukup tajam.
Selain tempat bersantai dan bermain di pasir putihnya yang menawan, pantai ini juga merupakan tempat berselancar dan sudah sering menjadi tempat berlangsurnya kompetisi surfing bertaraf internasional.
Terdapat juga sebuah delta sungai kecil yang dijadikan tempat bermain anak-anak.
Jika kamu berkunjung ke Banyuwangi, kamu tidak boleh melewatkan pantai cantik ini ya sob ;).